Sambil Menangis, Ibu Ini Hampiri dan Doakan Ahok setelah sekelompok orang menghadangnya saat ia blusukan di Rawa Belong

loading...
Loading...

Seorang perempuan paruh baya, Umi Fatimah, menghampiri calon gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, di Mapolsek Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (2/11/2016).

Saat itu, Ahok tengah menuju mobilnya setelah beberapa saat berada di Mapolsek Kebon Jeruk.

Ahok dievakuasi ke Mapolsek Kebon Jeruk setelah sekelompok orang menghadangnya saat ia blusukan di Rawa Belong.

Sambil menangis, Fatimah mengangkat kedua tangannya dan mendoakan Ahok. Fatimah mendoakan Ahok dengan bahasa Arab.

Setelah itu, Fatimah mendoakan Ahok dengan bahasa Indonesia.

"Ahok lahir di bumi Indonesia, saya yakin Allah akan memberi yang terbaik. Saya akan berkali-kali meminta kepada Allah memberi hidayah untuk Bapak agar menjadi pemimpin semua," kata Fatimah yang mengaku tinggal di Tokyo, Jepang.

Sementara itu, Ahok terlihat hanya tersenyum sambil mengangguk mendengar doa Fatimah.

Ahok sempat berujar "amin" saat Fatimah mengucapkan doanya.

"Tetap berjalan dengan hati yang bersih," kata Fatimah kepada Ahok.

Kemudian, Ahok berfoto bersama Fatimah. Setelah itu, Ahok masuk ke dalam mobil menuju kediamannya di Pantai Mutiara, Jakarta Utara.

Saat blusukan di Rawa Belong, Ahok dihadang sekelompok orang yang membawa spanduk bertuliskan penolakan terhadap dirinya.

Sekelompok orang itu juga berteriak-teriak dan mengejar Ahok.



Sumber : http://megapolitan.kompas.com/read/2016/11/02/19505841/sambil.menangis.ibu.ini.hampiri.dan.doakan.ahok
loading...
Loading...

Tidak ada komentar